Artikel

Fakultas Agama Islam UMSurabaya Menuju Reputasi Internasional

  • Di Publikasikan Pada: 13 Sep 2023
  • Oleh: Admin

Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surabaya (UMSurabaya) menggelar rapat kerja yang bertemakan "Menuju Fakultas Bereputasi Internasional" pada tanggal 9-10 September 2023. Acara tersebut diadakan di Balai Pendidikan dan Pelatihan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur.

Hadir sebagai narasumber dalam agenda ini,  Prof. Dr. Sudirman Hasan, M.A, Dekan Fakultas Syariah UIN Maulana Malik Ibrahim yang telah meraih sertifikat akreditasi internasional, juga dihadiri oleh Prof. Prof. Dr. Shohirin Muhammad Sholihin, Ph.D., Kepala Islamic Studies Program di Universiti Muhammadiyah Malaysia.

Rapat kerja ini merupakan wujud dari komitmen Fakultas Agama Islam UMSurabaya untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan Islam. Melalui tema "Menuju Fakultas Bereputasi Internasional," Fakultas ini bertekad untuk meraih pengakuan internasional dalam bidang studi keagamaan Islam.

Prof. Dr. Sudirman dalam paparannnya, memberikan pandangan dan pengalamannya dalam menjalankan fakultas yang sudah meraih berbagai prestasi internasional. Ia menekankan pentingnya kolaborasi, riset, dan publikasi dalam meraih reputasi internasional. Selain itu, ia juga berbagi insight tentang tantangan dan peluang yang dihadapi dalam mengembangkan Fakultas Agama Islam.

Sementara itu, Prof. Dr. Shohirin dari UMAM berbicara tentang perkembangan studi Islam di tingkat internasional dan potensi kerjasama antara Fakultas Agama Islam UMSurabaya dan UMAM.

Dekan Fakultas Agama Islam Dr. Tho'at Stiawan, M.H.I., menyatakan bahwa rapat kerja ini adalah langkah awal menuju perjalanan panjang untuk meraih reputasi internasional dalam bidang studi agama Islam. Beliau juga menekankan bahwa kerjasama, kolaborasi, dan komitmen seluruh sivitas akademika sangat diperlukan untuk mencapai tujuan ini.

Rapat kerja ini diharapkan menjadi momentum penting bagi Fakultas Agama Islam UMSurabaya dalam mewujudkan visi dan misi mereka untuk menjadi fakultas yang bereputasi internasional dalam studi agama Islam. Semangat dan komitmen yang tinggi dari seluruh pihak diharapkan dapat mengantarkan fakultas ini meraih prestasi lebih besar di masa depan.